Prosiding Semnastek
PROSIDING SEMNASTEK 2018

PERANCANGAN DAN SIMULASI MULTI LAYER PARASITIC ANTENA ARRAY MIKROSTRIP 1X2 DENGAN PATCH PERSEGI UNTUK APLIKASI 2,45 GHZ

Fachrul Reiza Medina (Teknik Telekomunikasi, Universitas Telkom)
Edwar Edwar (Teknik Telekomunikasi, Universitas Telkom)



Article Info

Publish Date
11 Nov 2018

Abstract

Antena merupakan suatu perangkat penting pada sistem komunikasi nirkabel (wireless). Pada makalah ini, multi layer parasitic antena susunan mikrostrip 1x2 dengan patch persegi (rectangular) dirancang dan disimulasikan untuk aplikasi 2,45 GHz menggunakan software CST STUDIO SUITE 2014. Antena tersebut dirancang dengan menggunakan material FR-4 untuk substrat pada masing – masing elemen antena dan tembaga sebagai material yang digunakan pada patch, feed line, serta ground plane (reflektor) antena, dan silikon yang digunakan sebagai penyangga (spacer) antar elemen antena. Antena ini memiliki lima buah elemen yang terdiri atas satu elemen driven dan empat elemen director. Masing – masing elemen antena terdiri atas dua buah patch persegi yang disusun sejajar dan dihubungkan dengan menggunakan T-junction. Elemen – elemen director berjarak λ/4 satu sama lain, sedangkan jarak antara elemen driven dan elemen director pertama adalah λ/2. Adapun elemen driven memiliki reflektor (ground plane) sebagai pemfokus arah pancaran antena dan berfungsi untuk meningkatkan gain antena. Hasil simulasi menunjukkan bahwa antena tersebut memiliki nilai return loss sebesar -21,05 dB, Voltage Standing Wave Ratio (VSWR) 1,19, dan bandwidth 45,1 MHz. Selain itu, antena tersebut berpolarisasi linear dengan pola radiasi unidirectional, memiliki nilai direktivitas maksimum sebesar 11,4 dBi dan gain maksimum 8,25 dBi, serta nilai impedansi 49,8 Ω. Penggunaan antena susunan mikrostrip yang disusun secara parasitic akan meningkatkan gain antena, sehingga antena tersebut dapat digunakan untuk komunikasi nirkabel dengan jarak yang lebih jauh pada aplikasi 2,45 GHz.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

semnastek

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Prosiding Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) merupakan kumpulan paper atau artikel ilmiah yang telah dipresentasikan di acara Seminar Nasional Sains dan Teknologi (SEMNASTEK) yang diadakan secara rutin tiap tahun oleh Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Jakarta. ...