Jurnal Fokus : Jurnal Kependidikan STKIP YPM Bangko
Vol 1, No 1: JURNAL FOKUS : November 2016

Analisis Kemampuan Berbicara Text Deskriptif Mahasiswa STKIP Muhammadiyah Muaro Bungo

Fussalam, Yahfenel Evi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2016

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melaporkan hasil analisis kemampuan berbicara text deskriptif mahasiswa semester dua STKIP Muhammadiyah Muaro Bungo dan menemukan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Adapun komponen-komponen berbicara teks deskriptif yang dianalisis meliputi isi, tata bahasa, kelancaran, pengucapan, dan kosa kata dengan kategori buruk, rata-rata, bagus, sangat bagus.  Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan tes berbicara sebagai instrumennya. Penelitian ini melibatkan seluruh mahasiswa semester dua Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris tahun akademik 2015-2016.Temuan penelitian menunjukkan bahwa; (1) Secara umum kemampuan mahasiswa semester dua dalam komponen berbicara teks descriptif  dalam kategori rata-rata dan bagus, (2) perubahan kemampuan berbicara siswa dipengaruhi oleh dua faktor, yaitu (a) faktor internal dipengaruhi oleh motivasi dan kecemasan, dan (b) faktor eksternal yang meliputi materi pembelajaran, kegiatan kelas, pengelolaan kelas dan pendekatan pembelajaran. Dapat disimpulkan dalam pengajaran berbicara teks descriptif masih memerlukan latihan-latihan yang lebih banyak sehingga dapat memberikan hasil yang signifikan pada peningkatan keterampilan berbicara mereka.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

fokus

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences

Description

Ruang lingkup jurnal FOkus adalah Manajemen Pendidikan, Penelitian Tindakan Kelas, Pendidikan, Sastra, Pendidikan Biologi, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Luar Sekolah, Pendidikan Matematika, Pendidikan Ekonomi, dan Pendidikan Bahasa Indonesia. Jurnal Fokus terbit dua kali dalam satu tahun. ...