Edueksos : Jurnal Pendidikan Sosial & Ekonomi
Vol 2, No 2 (2013)

POTRET KARAKTER MANUSIA INDONESIA DALAM DINAMIKA IDENTITAS KEBANGSAAN

Asep Mulyana (IAIN syekh nurjati cirebon)



Article Info

Publish Date
09 Oct 2016

Abstract

Potret atau citra diri manusia Indonesia sejatinya merupakan ekspresi holistik dari nilai-nilai budaya yang kompleks. Kompleksitas budaya tersebut telah menempatkan manusia Indonesia dalam pusaran dinamika kebangsaan secara global. Pencarian identitas diri kebangsaan menjadi arena dari pergulatan dan benturan antar nilai. Nilai-nilai Barat yang bersifat humanisme-antroposentris telah dikemas dalam tarian-tarian kemoderenan yang menjanjikan. Kondisi ini sering melahirkan deformasi budaya yang cenderung mendistorsi dan mereduksi jati diri manusia sehingga mengarah kepada ekslusifisme kebangsaan yang primordial dan primitif.  Di sinlahi pentingnya merekonstruksi bangsa Indonesia menjadi bangsa yang memiliki caharacter building yang kuat, bersifat  arif dan inklusif dalam menafsirkan berbagai realitas budaya yang kompleks. Merajut kembali identitas kebangsaan yang luhur, dengan basis kebangsaan yang multikultur dan nilai-nilai spiritualitas yang agung. Kata kunci: Deformasi budaya, multikultur dan relijius-profetik.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

edueksos

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Social Sciences

Description

Edueksos: Jurnal Pendidikan Sosial dan Ekonomi is a peer-reviewed journal that focuses on critical studies of basic education. It investigates the dynamics of teaching and learning of social education, social and economic problems in the society context of the primary, senior, and high education ...