JIAGANIS (Jurnal Ilmu Administrasi Negara dan Ilmu Administrasi Bisnis)
Vol 3, No 2 (2018): JIAGANIS (Jurnal Ilmu Administrasi Negara dan Administrasi Bisnis)

ANALISIS PERENCANAAN PEMBANGUNAN DI DESA SUNGAI BERINGIN KECAMATAN RENGAT KABUPATEN INDRAGIRI HULU

Surya Akbar (STIA Indragiri)
Efriono . (STIA Indragiri)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2018

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keberhasilan perencanaan pembangunan yang ada di Desa Sungai Beringin Kecamatan Rengat Kabupaten Indragiri Hulu, dan untuk mengetahui factor apa saja yang mempengarui keberhasilan pembangunan di desa tersebut. Sumber data diperoleh dengan beberapa cara yaitu Survey, Wawancara, Observasi, Kuisioner. Analisis data menggunakan Model Spradley Domain.            Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tingkat keberhasilan program pembangunan yang ada di Desa Sungai Beringin Kecamatan Rengat Kabupaten Indragiri Hulu tergolong tinggi dengan sebagian besar Dana yang didapatkan oleh desa dipergunakan untuk pembangunan didesa berupa insprastruktur jalan Desa serta bangunan untuk kepentingan masyarakat yang ada didesa Sungai Beringin Kecamatan Rengat Kabupaten Indragiri Hulu.            Adapun yang mempengaruhi pelaksanaan program pembangunan yang ada di Desa tersebut yaitu faktor intern yang meliputi kesadaran masyarakat, pendidikan serta penghasilan masyarakat desa dan faktor ekternal yang meliputi Pemerintahan Pusat dan Daerah serta peraturan peraturan yang berlaku yang terkait dengan pembangunan didesa.Kata Kunci    : Wawancara, Observasi, Kuisioner, Pembangunan.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jiaganis

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

JIAGANIS (Jurnal Ilmu Administrasi Negara dan Administrasi Bisnis) yang dikelola oleh Dewan Redaksi LPPM STIA Indragiri. ...