Jurnal Ilmiah PANNMED (Pharmacist, Analyst, Nurse, Nutrition, Midwivery, Environment, Dentist)
Vol 9 No 2 (2014): Jurnal Ilmiah PANNMED Periode September-Desember 2014

GAMBARAN PENGETAHUAN DAN SIKAP IBU RUMAH TANGGA TERHADAP PENGGUNAAN ANTIBIOTIK DI DESA KUTA MBELIN KECAMATAN LAU BALENG KABUPATEN KARO

Andarwati, Rini (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jan 2019

Abstract

Penggunaan antibiotik, yang sesuai atau tidak sesuai, telah dijelaskan sebagai pendorong utama bagimunculnya peningkatan dan penyebaran resisten antibiotik. Ada beberapa faktor yang mempengaruhiketepatan penggunaan antibiotik pada masyarakat khususnya ibu rumah tangga. Salah satu faktor yangpenting adalah tingkat pengetahuan ibu rumah tangga itu sendiri mengenai antibiotik. Beberapa faktor yangmempengaruhi tingkat pengetahuan tersebut, seperti tingkat pendidikan dari ibu rumah tangga, penjelasanoleh dokter, serta anggapan-anggapan lain yang menimbulkan adanya kesalahan saat mengkonsumsiantibiotik. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui gambaran pengetahuan dan sikap ibu rumah tanggaterhadap penggunaan antibiotik di Desa Kuta Mbelin Kecamatan Lau Baleng Kabupaten Karo. Metodepenelitian ini adalah penelitian survei deskriptif dan tenik pengambilan sampel digunakan adalah tekniksimple random sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah 250 ibu rumah tangga dan jumlah sampel 130.Hasil penelitian menunjukkankan bahwa pengetahuan ibu rumah tangga berada dalam kategori baik(41,54%),pada kategori cukup (50%) dan pada kategori kurang (8,46%). Sikap ibu rumah tangga beradadalam kategori baik (65,38%), pada kategori cukup (33,84%), dan pada kategori kurang (0,78%).

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

pannmed

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal PANNMED merupakan jurnal ilmiah yang terbit secara on-line dan menerbitkan artikel atau karya ilmiah hasil penelitian dalam bidang kefarmasian, analis kesehatan, keperawatan, gizi, kebidanan, kesehatan lingkungan, dan keperawatan ...