CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya
Vol. 4 No. 2 (2016): Calyptra : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya (Maret)

STABILITAS FISIKA DAN pH SEDIAAN GEL ANTI JERAWAT MENGGUNAKAN HYDROXYETHYL CELLULOSE DAN POLYACRILAMIDE-C13-14 ISOPARAFFIN-LAURENTH-7 SEBAGAI BASIS GEL

Andini Primasari (Fakultas Farmasi Universitas Surabaya)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2015

Abstract

Telah dilakukan penelitian stabilitas fisika dan pH sediaan gel yang mengandung 2% asam salisilat (Formula I), 2% asam salisilat dan 3% tea tree oil (Formula II) dan 2% asam salisilat dan 5% asam glikolat (Formula III) yang disimpan dalam alat climatic chamber pada suhu 40oC±2oC/RH 75% ± 5% selama 31 hari. Pengamatan stabilitas fisika dan pH dilakukan pada hari ke-0, 5, 15 dan 30. Data hasil pengamatan stabilitas fisika dan pH sediaan gel selama waktu penyimpanan yang meliputi organoleptis, viskositas, sifat alir, berat jenis dan pH dianalisis dengan one-way ANOVA (α=0,05). Hasil penelitian menunjukkan bahwa sediaan gel Formula I tidak stabil dalam hal organoleptis, berat jenis dan pH, Formula II tidak stabil dalam hal pH, sedangkan Formula III menunjukkan ketidakstabilan dalam hal organoleptis, berat jenis dan pH. Sediaan Formula I, II dan III menunjukkan tidak stabil secara fisika dan pH. Ketidakstabilan tersebut diduga disebabkan oleh kondisi penyimpanan, peruraian oleh mikroorganisme, sistem yang tidak mampu menahan perubahan pH dan pengadukan yang kurang optimum.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jimus

Publisher

Subject

Education

Description

CALYPTRA : Jurnal Ilmiah Mahasiswa Universitas Surabaya merupakan kumpulan artikel yang ditulis oleh mahasiswa Universitas Surabaya. ISSN ...