Media Pendidikan Matematika
Vol 2, No 2 (2014)

PENERAPAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF TEHNIK TARI BAMBU UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOGNITIF SISWA KELAS X MA NW TERARA PADA MATERI POKOK TRIGONOMETRI

Hariyanto, M Januardi Lutfi (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2014

Abstract

Penyebab rendahnya kemampuan kognitif siswa kelas X.2 MA NW Terara semester genap pada  karena metode pembelajaran yang diterapkan masih berpusat pada guru, tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan kognitif siswa dengan menerapkan pembelajaran tari bambu. Pembelajaran tari bambu adalah pembelajaran yang dikakukan oleh siswa dalam kelompok besar dan saling berpasangan berhadapan dalam melakukan pertukaran informasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus dalam empat langkah yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas X.2 MA NW Terara  yang terdiri dari 26 orang siswa.data yang di pereoleh peneliti berupa data kuantitatif yang di peroleh dari hasil evaluasi yang dilakukan pada setiap akhir siklus dan data kualitatif yang diperoleh dari observaisi  aktivitas guru pada saat proses belajar mengajar.hasil penelitian ini menunjukan adanya peningkatan aktivitas guru yaitu dari 3,13 pada siklus I dan pada siklus II sebesar 3,64. Selain itu presentase rata-rata kemampuan kognitif siswa pada siklus I mencapai rata-rata 75,26 kemudian menjadi 77,38 pada siklus II. Hasil penelitian ini menunjukan adanya peningkatan hasil belajar siswa dari siklus I sampai dengan siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran kooperatif tehnik tari bambu dapat meningkatkan kemampuan kognitif siswa kelas X.2 MANW Terara pada materi pokok Trigonometri .

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

jmpm

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

MPM focuses on publishing articles related to research results as well as the results of literature studies on mathematics education. This type of research can be in the form of classroom action research, experiments, qualitative research or other research. The results of the study can be the ...