Penggunaan bahan serat dalam teknologi beton telah lama dikembangkan, yang diharapkan dapat meningkatkan kekuatan beton. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan pengujian di laboratorium, yaitu menambahkan konsentrasi serat ke dalam adukan beton dengan perbandingan 0,1% dan 0,2% terhadap berat beton normal. Panjang serat sabut kelapa yang digunakan 5cm-25cm telah dipisahkan dari gabusnya. Berdasarkan nilai pengujian kuat tarik belah beton pada umur 7 hari dengan campuran serat sabut kelapa 0,1% dan 0,2% didapat persentase 18,353% dan 14,847% dibawah beton normal. Pada umur 14 hari terjadi peningkatan kuat tarik belah beton dengan campuran serat sabut kelapa walaupun masih belum melebihi kuat tarik belah beton normal, didapat nilai kuat tarik belah beton campuran serat sabut kelapa 0,1% dan 0,2% dengan persentase 14,667% dan 3,265% dibawah beton normal. Dan pada umur rencana 28 hari beton dengan campuran serat sabut kelapa mampu melebihi nilai kuat tarik belah beton normal. Pada beton campuran 0,1% dan 0,2% didapat persentase 2,067% dan 7,506% berada di atas beton normal.Kata kunci : Beton, Serat sabut kelapa, Kuat tarik belah beton
Copyrights © 0000