Penelitian ini akan mempelajari perubahan biokimia buah kelapa selama germinasi. Kelapa ditunaskan 0, 15, 30, 45 dan 60 hari ditempat gelap pada suhu kamar (19 – 20 oC). Pada setiap lama germinasi, masing-masing bagian kelapa yaitu tunas, kentos dan daging buah diukur dan ditimbang beratnya. Kentos diisolasi enzim lipasenya. Ekstrak lipase kasar diuji aktivitasnya. Aktivitas lipase tertinggi pada kentos kelapa umur 30 hari yaitu sebesar 3,700 u mol/jam/ml enzim kasar. Kata Kunci : Biokimia, Kelapa, Germinasi
Copyrights © 2010