e-Jurnal Eco-Teknologi UWIKA (eJETU)
Vol 1, No 1 (2013)

Mengembalikan Spirit of Place, Sebuah Upaya mempertahankan Citra Koridor Jalan Tunjungan Surabaya

Mutfianti, Ririn Dina (Universitas Widya Kartika)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2013

Abstract

Spirit of Place adalah karakter tempat yang terjadi oleh karakter fisik dan karakter non fisik. Prosesrekonstruksinya menerus dan merupakan respon kebutuhan untuk perubahan dan keberlanjutan suatukomunitas. Spirit of Place Jalan Tunjungan Surabaya telah mengalami perubahan seiring denganperubahan fungsi dan kebutuhan terhadap tempat tersebut. Perubahan terjadi diakibatkan olehperubahan dan perkembangan kawasan CBD oleh pemerintah Kota Surabaya. Perubahan tersebut tel ahmenggeser citra kawasan jalan Tunjungan Surabaya sebagai kawasan komersial, pusat perdagangan danbisnis yang dinamis [4]. Melalui studi deskriptif kualitatif dengan pendekatan rasional dan historis sertaanalisis diakronik dan komparatif, studi ini bertujuan untuk mengetahui perubahan koridor jalanTunjungan di setiap periode 4 masa, yaitu 1906-1940; 1940-1970 dan 1971-1997, 1998 sampai sekarang[4]. Pembahasan perubahan spirit of place jalan Tunjungan Surabaya dilakukan dengan membahasperubahan elemen fisik dan non fisik dari spirit of place. Temuan studi berupa penekanan kegiatan nonfisik, pengembalian elemen fisik yang memungkinkan dan ketegasan regulasi sebagi pelindung spirit ofplace menjadi rekomendasi dalam upaya mempertahankan citra koridor Jalan Tunjungan Surabaya.Kata kunci : citra koridor, elemen fisik dan non fisik, jalan Tunjungan, spirit of place

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

ejetu

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance

Description

e-Jurnal Eco-Teknologi UWIKA (eJETU) merupakan jurnal elektronik yang berisikan kumpulan ide,kritik,ulasan,karya ilmiah di bidang-bidang desain, arsitektural,informatika, elektro, sipil, dan komputerisasi akuntansi yang berwawasan lingkungan serta berkelanjutan. Jurnal ini dikelola oleh Fakultas ...