Jurnal Teknologi Proses dan Inovasi Industri
Vol 4, No 1 (2019): Vol. 4, No. 1, Juli 2019

Verifikasi metode Pengujian NO2dan SO2 Dalam Udara Ambient

ardhaningtyas riza utami (Baristand industri surabaya)
liayati mahmuda (Baristand industri surabaya)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2019

Abstract

Abstrak-- Verifikasi metode pengujian NO2 dan SO2 dalam udara ambient secara spektrofotometri  yang mengacu pada SNI7119-2 : 2017dan SNI 7119-7 : 2017 telah dilakukan di laboratorium uji Baristand industry Surabaya dan didapatkan nilai LOQ gas NO2 = 10.54 µg/Nm3, LOD = 3.16 µg/Nm3 dan MDL = 3.31 µg/Nm3. Sedangkan uji presisi didapatkan hasil yang memenuhi syarat keberterimaan. RSD uji presisi yang didapatkan adalah 1.482 kecil dari 0.5 CV horwitz, yaitu 5.702. Kurva kalibrasi yang dibuat mempunyai linearitas ( r ) = 0.999. Sedangkan nilai LOQ gas SO2 = 136.23 µg/Nm3, LOD = 40.87 µg/Nm3 dan MDL = 42.82 µg/Nm3. Sedangkan uji presisi didapatkan hasil yang memenuhi syarat keberterimaan. RSD uji presisi yang didapatkan adalah 5.330kecil dari 0.5 CV horwitz, yaitu 5.361. Kurva kalibrasi yang dibuat mempunyai linearitas ( r ) = 0.9985.Hasil verifikasi metode tersebut memenuhi syarat keberterimaan, sehingga metode tersebut dapat diterapkan di laboratorium uji Baristand Industri Surabaya.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JTPII

Publisher

Subject

Electrical & Electronics Engineering Engineering Environmental Science Industrial & Manufacturing Engineering Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal Tekonologi Proses dan Inovasi Industri (JTPII) merupakan sarana bagi para peneliti, perekayasa dan akademisi dalam menjembatani antara kajian teoritis dan penerapannya untuk pengembangan industri, khususnya bidang teknologi proses dan inovasi hasil produk. JTPII terbit dua kali dalam satu ...