Jurnal Ecodemica : Jurnal Ekonomi Manajemen dan Bisnis
Vol 3, No 2 (2019): Jurnal Ecodemica: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis

EVALUASI HASIL PELATIHAN KARYAWAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi Kasus PT. Bank Bukopin)

Firstianty Wahyuhening Fibriany (Jl. Masjid Bendungan 1 No.12 Rt 06 Rw 010, Cawang, Jakarta Timur 13630)
Nur Hani Oktaviani (Universitas Bina Sarana Informatika)



Article Info

Publish Date
09 Sep 2019

Abstract

Sumber daya manusia merupakan aset penting yang dimiliki oleh setiap perusahaan.  Sumber daya manusia yang unggul dan profesional dalam pekerjaannya akan dapat menigkatkan kinerja perusahaan. Untuk mendapatkan karyawan yang unggul dan profesional dalam pekerjaannya, salah satu usaha yang dapat dilakukan perusahaan adalah dengan memberikan pelatihan bagi karyawan agar kinerja karyawan sesuai dengan keinginan perusahaan. Berdasarkan permasalah tersebut, maka penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan hasil pelatihan, hasil kinerja dan mengevaluasi pelatihan yang diberikan apakah ada pengaruhnya terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif dengan menggunakan kuesioner sebagai pengumpulan data primernya. Pengumpulan sampel data untuk penelitian ini adalah dengan teknik probability sampling, yaitu teknik pengambilan sampel yang memberikan peluang yang sama dalam populasi untuk dipilih menjadi sampel. Lembaran kuesioner disebarkan kepada karyawan PT. Bank Bukopin Jakarta. Variabel X terdiri dari pertanyaan yang meliputi variabel kemampuan karyawan, sikap dan mental karyawan, kerjasama, perilaku karyawan, loyalitas karyawan, jenang karir, dan pengetahuan.  Sedangkan variable Y terdiri dari kemampuan tugas spesifik dan tidak spesifik, komunikasi, usahanmeningkatkan diri, kedisiplinan, motivasi, supervisi, dan manajemen administrasi.  Variabel ini akan diuji dengan menggunakan uji F.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

ecodemica

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

The first ECODEMICA journal was published in 2013, with ISSN registration from LIPI Indonesia. ECODEMICA is a journal of scientific research results in the fields of Economics, Management, and Business. With articles that have not been published online or in ...