Jurnal Agrotek UMMat
Vol 6, No 2 (2019): August

ANALISIS KANDUNGAN NUTRISI BUAH RENGGA (Amomum dealbatum Roxb)

Handa Muliasari (Prodi Farmasi, Fakultas Kedokteran, Universitas Mataram)
Agus Dwi Ananto (Prodi Farmasi, Fakultas Kedokteran, Universitas Mataram)
Muhsinul Ihsan (Jurusan Tadris IPA Biologi,FTIK, Universitas Islam Negeri Mataram)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2019

Abstract

Tanaman rengga (Amomum dealbatum Roxb) tergolong family Zingiberaceae. Tanaman ini merupakan tanaman khas Pulau Lombok yang masih jarang dimanfaatkan potensinya. Buah tanaman rengga biasa dikonsumsi oleh masyarakat setempat, namun kandungan nutrisinya belum dilaporkan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kandungan nutrisi pada buah rengga yang terdapat di Pulau Lombok. Kandungan nutrisi meliputi kadar air, kadar abu, kadar serat, lemak, protein dan karbohidrat menggunakan analisis proksimat mengikuti metode AOAC 2005. Hasil analisis proksimat menunjukkan kandungan nutrisi buah rengga yaitu kadar air 55,19±0,27%; kadar abu 3,72±0,10%; kadar karbohidrat 34,51±0,03%; serat 6,46±0,57%; lemak 2,87±0,05%; dan protein 3,13±0,09%.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

agrotek

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal AGROTEK UMMat merupakan salah satu jurnal yang dikelola oleh Fakultas Pertanian UM Mataram yang membawahi dua program studi yakni prodi Teknologi Hasil Pertanian(THP) dan Teknologi Pertanian , Jurnal ini sudah memiliki ISSN 2356-2234 (print) , ISSN 2614-6541 (online) , untuk jurnal online ...