Banjir dapat terjadi apabila dalam suatu perkotaan sistem drainase tidak berfungsi dengan baik. Tujuan dari penelitian ini adalah mengitung debit banjir rencana dengan berbagai periode ulang untuk perencanaan saluran drainase di Jalan Raya Nginden Surabaya. Data curah hujan yang digunakan adalah curah hujan tahun 2005 sampai dengan 2016. Terdapat 4 (empat) stasiun hujan terdekat dari Jalan Raya Nginden yaitu Stasiun Hujan Gubeng, Wonokromo, Wonorejo, dan Gunungsari. Dengan menggunakan metode Poligon Thiessen, diketahui bahwa Stasiun Hujan Wonokromo dapat mewakili daerah tersebut. Analisis statistik sebaran dan uji kecocokan distribusi data hujan yang dilakukan menunjukkan bahwa data hujan yang tercatat di Stasiun Hujan Wonokromo mengikuti sebaran Log Pearson Tipe III. Analisis debit banjir rencana dengan metode Rasional yang telah dilakukan menghasilkan debit banjir rencana untuk periode ulang 2, 5, 10, 25, dan 50 tahun sebesar 1,99 m3/detik, 2,34 m3/detik, 2,93 m3/detik, 3,59 m3/detik, dan 4,17 m3/detik. Besarnya debit banjir yang diperoleh dapat digunakan sebagai data utama perencanaan kapasitas saluran drainase di Jalan Raya Nginden Surabaya.
Copyrights © 2019