Jiko (Jurnal Informatika dan komputer)
Vol 2, No 2 (2019)

SISTEM INFORMASI GEOFISIKA DI STASIUN GEOFISIKA KELAS III TENATE BERBASIS WEB

Rusdin Wamboo (Teknik Informatika)
Moh Jamil (Teknik Informatika Universitas Khairun)
Rosihan Rosihan (Teknik Informatika)



Article Info

Publish Date
20 Oct 2019

Abstract

BMKG atau sering disebut dengan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisikan, Merupakan sebuah instansi yang menangani tentang masalah gempabumi dan tsunami,penyebaran petir, dan tanda waktu (Hilal) dan lainlain yang dapat digunakan untuk tujuan penelitian. Adapun tujuan yang akan dicapai adalah membuat sistem informasi geofisika di stasiun geofisika kelas III ternate berbasis web. Metode penelitian yang digunakan dalam skripsi ini adalah metode waterfall yang meliputi komunikasi perencanaan, pemodelan, konstruksi, dan deployment. Dengan menggunakan Microsoft visio untuk pemodelan aplikasi. Sedangkan bahasa pemrograman yang dipakai adalah PHP dengan menggunakan database MySQL. Hasil yang dicapai berupa suatu aplikasi untuk website yang dapat memperoleh informasi tentang geofiisika. Misalnya informasi-informasi gempa bumi dan tsunami yang terbaru dari BMKG. Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini adalah sebuah sistem informasi geofisika berbasis web yang bisa digunakan masyarakat untuk mendapatkan informasi dari BMKG. Pengujian yang dilakukan deengan menggunakan metode blackbox dan hasil pengujian menunjukan bahwa aplikasi sudah sesuai dengan perancangan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jiko

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jiko (Jurnal Informatika dan Komputer) Ternate adalah jurnal ilmiah diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika Universitas Khairun sebagai wadah untuk publikasi atau menyebarluaskan hasil - hasil penelitian dan kajian analisis yang berkaitan dengan bidang Informatika, Ilmu Komputer, Teknologi ...