Jurnal Ecolab
Vol 13, No 2 (2019): Ecolab

STRATEGI MANAJEMEN KONFLIK DI KAWASAN KARST CITATAH

Melania Hanny Aryantie (Puslitbang Kualitas dan Laboratorium Lingkungan BLI, KLHK)
Suhirman Suhirman (Magister Perencanaan Wilayah dan Kota, Institut Teknologi Bandung)



Article Info

Publish Date
11 Nov 2019

Abstract

Konflik terkait pemanfaatan sumberdaya alam seperti di kawasan karst sudah menjadi isu nasional. Studi ini bertujuan untuk memetakan persepsi pihak-pihak yang berkonflik di kawasan karst Citatah, Provinsi Jawa Barat serta mencari solusi untuk mengatasi konflik sumberdaya alam. Penelitian dilakukan secara kualitatif dengan metode snowball sampling. Analisis dilakukan secara bertahap meliputi analisis isi, analisis pihak, dan analisis jejaring aktor (dynamic actor network analysis). Studi ini menemukan bahwa sumber konflik adalah kebijakan pemerintah terkait zonasi kawasan karst Citatah. Kebijakan ini memperuncing konflik antara penambang dengan kelompok konservasi. Lebih jauh kepentingan kelompok konservasi semakin berkembang terkait dengan kepentingan perlindungan hidrologi, geologi, dan arkeologi. Studi ini menyarankan pentingnya penataan kembali zonasi yang dilakukan secara inklusif dengan mediasi pihak yang netral.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JKLH

Publisher

Subject

Environmental Science

Description

Jurnal Ecolab adalah wadah yang merupakan sarana informasi dan publikasi berkaitan dengan kegiatan laboratorium lingkungan. Penerbitan Jurnal Ecolab untuk menampung berbagai informasi mengenai kajian ilmiah, hasil kegiatan pemantauan kualitas lingkungan dan kegiatan sejenisnya dari berbagai kalangan ...