JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)
VOL. 4 NOMOR 1 MARET 2020 JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat)

Pelatihan dan Pendampingan Akuntansi Manajemen UKM Batik di Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta

Rahmawati Rahmawati (Universitas Sebelas Maret)
Djoko Suharjanto (Universitas Sebelas Maret)
Muthmainah Muthmainah (Universitas Sebelas Maret)
Sarah Rum Handayani (Universitas Sebelas Maret)
Djamaluddin Subekti (Universitas Sebelas Maret)
Setyaningtyas H (Universitas Sebelas Maret)
Fitri Susilowati (Universitas PGRI Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
16 Mar 2020

Abstract

Program Pengabdian ini dilaksanakan di Desa Pijenan, Wijirejo, Pandak, Bantul Yogyakarta. Mitra dalam kegiatan pengabdian ini adalah UKM Batik Wongso dan Batik Brenda yang memiliki permasalahan sama dengan permasalahan yang dihadapi oleh UKM pada umumnya, yaitu terkait dengan masalah manajemen usaha, administrasi pencatatan/pembukuan, manajemen pemasaran, penyusunan laporan keuangan. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kinerja usaha serta kehidupan social ekonomi masyarakat pengrajin  sehingga dapat menanggulangi  kemiskinan. Metode yang digunakan adalah : (1) Observasi dan Wawancara, (2) Focus Group Discussion (FGD), (3) Analysis kebutuhan pelatihan (4) Pelatihan dan Pendampingan. Observasi dan wawancara dilakukan untuk mendapatkan gambaran umum tentang mitra. FGD dilakukan untuk mengidentifikasi dan membahas secara lebih mendalam terkait dengan permasalahan yang dihadapi oleh mitra. Analisis kebutuhan pelatihan dilakukan untuk menentukan materi yang dibutuhkan oleh mitra. Hasil kegiatann ini  adalah : 1) Mitra membutuhkan pelatihan tentang kewirauahaan, manajemen usaha, manajemen pemasaran, manajemen operasi dan manajemen keuangan. 2) Pelatihan dan pendampingan dapat meningkatkan kinerja usaha serta kehidupan social ekonomi masyarakat pengrajin.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JPPM

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Environmental Science Public Health Social Sciences

Description

JPPM (Jurnal Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat) diterbitkan oleh Lembaga Publikasi Ilmiah dan Penerbitan (LPIP) Universitas Muhammadiyah Purwokerto. Berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya pendidikan, teknik, ...