Jurnal Logistik Indonesia
Vol 3, No 2: Oktober 2019

Analisis Pemilihan Supplier Alat Tulis Kantor Dengan Metode Analitycal Hierarchy Process Pada PT. Bank XYZ Kantor Pusat

Gita Putri Ramanda (Jurusan Manajemen Logistik, Fakultas Ilmu Sosial dan Manajemen, Institut Ilmu Sosial dan Manajemen STIAMI)
Resista Vikaliana (Jurusan Manajemen Logistik, Fakultas Ilmu Sosial dan Manajemen, Institut Ilmu Sosial dan Manajemen STIAMI)



Article Info

Publish Date
04 Nov 2019

Abstract

Penelitian ini diharapkan mampu memberikan informasi supplier mana yang sebaiknya dipilih oleh perusahaan dengan tetap melihat factor-faktor yang mempengaruhi kegiatan operasional perusahaan. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif analitis dengan pendekatan kuantitaif. Sedangkan operasionalisasi variabelnya adalah harga, kualias dan pengiriman. Teknik pengumpulan data penelitian ini yaitu dengan wawancara pendahuluan untuk menentukan kriteria yang dinilai pada persepsi responden dan kuisioner untuk menentukan urutan dari kriteria yang didapat dari hasil wawancara pendahuluan. Dari hasil penilaian tingkat kepentingan Kriteria yang paling berpengaruh dalam pemilihan supplier alat tulis kantor pada PT Bank XYZ adalah kriteria kualitas dengan nilai bobot 0,46. Kriteria selanjutnya yang berpengaruh adalah kriteria harga dengan bobot 0,42 serta kriteria pengiriman dengan nilai bobot 0,13. Hal ini menunjukan bawah PT Bank XYZ mengutamakan kualitas yang tinggi untuk alat tulis kantor dikarenakan alat tulis kantor dengan kualitas baik akan berpengaruh pada operasional PT Bank XYZ.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

logistik

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Social Sciences

Description

Jurnal Logistik Indonesia is one of the scientific publications published by Study Program of Logistics Management, Faculty of Social Science and Management Institut Ilmu Sosial dan Manajemen STIAMI. The purpose of the Journal is to support development logistic management theory and practice in ...