Penelitian ini adalah untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar matematika tentang bilangan melalui penerapan model pembelajaran make a match berbantuan media kartu angka. Penelitian tindakan kelas dilakukan pada siswa kelas I SD 4 Karangmalang, Gebog, Kudus Semester 1 Tahun Pelajaran 2017/2018 dengan jumlah siswa 13 terdiri dari 8 siswa laki-laki dan 5 siswa perempuan. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus, masing-masing siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Pada siklus 1 dan 2 tindakan yang dilakukan dengan model pembelajaran make a match berbantuan media kartu angka. Hasil penelitian menunjukkan hasil sebagai berikut: (1) Aktivitas belajar matematika tentang bilangan meningkat setelah dibelajarkan dengan model pembelajaran make a match berbantuan media kartu angka. Peningkatan aktivitas belajar siswa sebesar 9,81, dari kondisi awal 69,81 menjadi 79,62 pada kondisi akhir; (2) Hasil belajar matematika tentang bilangan meningkat setelah dibelajarkan dengan model pembelajaran make a match  berbantuan media kartu angka. Peningkatan hasil belajar siswa sebesar 17,68 dari kondisi awal 65,38 menjadi 83,08 pada kondisi akhir
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2019