Jurnal Medika Malahayati
Vol 1, No 4 (2014): Volume 1 Nomor 4

HUBUNGAN ANTARA USIA DAN JENIS KELAMIN DENGAN DERAJAT DIFERENSIASI ADENOKARSINOMA KOLON MELALUI HASIL PEMERIKSAAN HISTOPATOLOGI DI RSUD Dr. H. ABDUL MOELOEK PROVINSI LAMPUNG

Anggunan Anggunan (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Sep 2019

Abstract

Latar Belakang: Kanker kolon adalah keganasan yang berkembang pada bagian usus besar. Kanker ini biasanyadimulai dengan polip kemudian berubah menjadi kanker. Kanker ini menduduki peringkat ketiga dari jenis kanker terseringdidunia dan merupakan penyebab kematian akibat keganasan tertinggi kedua di dunia.Tujuan: Untuk mengetahui hubungan antara usia dan jenis kelamin dengan derajat diferensiasi adenokarsinomakolon melalui hasil pemeriksaan histopatologi di Laboratorium Patologi Anatomi RSUD Dr.H. Abdul Moeloek ProvinsiLampung.Metodelogi: Jenis penelitian ini adalah analitik observasional dengan rancangan study cross sectional. Penelitianini dilaksanakan pada bulan januari sampai Maret 2015 yang dilaksanakan dibagian Laboratorium Patologi AnatomiRSUD.Dr.H.Abdul Moeloek Provinsi Lampung. Sampel yang digunakan adalah pasien yang telah melakukan pemeriksaanhistopatologi berupa karsinoma kolon dari bulan Januari 2011 sampai dengan Desember 2014 sebanyak 52 pasien.Hasil: Dari hasil perhitunganan menggunakan uji chi square, hubungan antara usia dengan derajat diferensiasiadenokarsinoma kolon didapat p value = 0,356 (α>0,05). Sedangkan hubungan jenis kelamin dengan derajat diferensiasiadenokarsinoma kolon didapat p value = 0,182 (α>0,05).Kesimpulan: Tidak ada hubungan antara usia dan jenis kelamin dengan derajat diferensiasi adenokarsinoma kolonmelalui hasil pemeriksaan histopatologi di Laboratorium Patologi Anatomi di RSUD.Dr.H. Abdul Moeloek Provinsi Lampungtahun 2011-2014.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

medika

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Medika Malahayati (JMM) merupakan jurnal peer-review, multidisiplin dan ilmiah yang menerbitkan artikel ilmiah yang relevan dengan masalah kesehatan nasional, bidang Kedokteran Dasar; Kedokteran Klinis; Kedokteran Molekuler; Kedokteran Forensik; Kesehatan Psikologi; Pendidikan Kedokteran; ...