JURNAL KAJIAN TEKNIK SIPIL
Vol 4, No 2 (2019): JURNAL KAJIAN TEKNIK SIPIL

ANALISIS KINERJA PERSIMPANGAN ANTARA JALAN RAYA CILINCING DAN JALAN CAKUNG CILINCING RAYA MENGGUNAKAN MANUAL KAPASITAS JALAN INDONESIA (MKJI)

Pamungkas, Jati (Unknown)
Wulansari, Dwi Novi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Sep 2019

Abstract

Simpang bersinyal pada Jalan Raya Cilincing dan Jalan Cakung Cilincing Raya mengalami kemacetan lalulintas yang disebabkan oleh volume lalulintas yang tinggi dan pengaturan lampu lalulintas yang belum optimal. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis kinerja simpang bersinyal dan mengkaji peningkatan kinerja persimpangan Jalan Raya Cilincing dan Jalan Cakung Cilincing Raya melalui pengaturan ulang siklus lampu lalulintas. Data penelitian diperoleh dari survey lalulintas selama 1 (satu) hari kerja (weekday) pada jam puncak (peak hour) pagi, siang dan sore. Data survey lalulintas terdiri atas data volume lalulintas, geometri simpang, sinyal dan hambatan samping. Selain itu, digunakan data sekunder berupa data jumlah penduduk dari instansi pemerintah. Analisis kinerja simpang berdasarkan Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI, 1997). Hasil analisis menunjukan bahwa simpang Jalan Raya Cilincing dan Jalan Cakung Cilincing Raya memiliki tingkat pelayanan F pada jam puncak pagi, siang dan sore dengan tundaan untuk setiap jam puncak berurutan sebesar 330 detik/smp, 141 detik/smp dan 111 detik/smp. Setelah dilakukan pengaturan ulang lampu lalulintas, kinerja persimpangan meningkat dengan tingkat pelayanan D pada jam puncak pagi, siang dan sore dengan tundaan 38 detik/smp, 32 detik/smp dan 36 detik/smp.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jkts

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Materials Science & Nanotechnology Transportation

Description

Jurnal ini adalah Jurnal online yang berisi karya ilmiah bagi para peneliti Teknik Sipil, sebagai bagian dari publikasi karya ilmiah penelitian.Jurnal ini terbit setiap enam bulan dengan kontent dari berbagai keminatan teknik sipil, antara lain: struktur, keairan, transportasi, geoteknik dan ...