KREATIF : Jurnal Ilmiah Prodi Manajemen Universitas Pamulang
Vol 1, No 1 (2013): KREATIF

ANALISIS RASIO SEBAGAI ALAT UKUR KINERJA KEUANGAN SEKTOR INDUSTRI REAL ESTATE DAN PROPERTY

Tri Harjawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Apr 2017

Abstract

 Secara umum risiko kebangkrutan (bankruptcy risk) perusahaan di Indonesia termasuk Industri Real Estate  dan Property masih tergolong tinggi.  Penyebabnya bisa berbeda dari satu situasi ke situasi yang lainnya. Dengan mengetahui penyebab kebangkrutan akan memberi pemahaman yang mendasar untuk menghindari gagalnya bisnis dan melakukan restrukturisasi baik  intern maupun ekstern perusahaan. Tingkat kesehatan dan kondisi keuangan perusahaan bisa diketahui dengan melakukan  analisis fundamental yaitu analisis berdasarkan laporan keuangan (financial report) yang diterbitkan perusahaan. Laporan keuangan terdiri dari berbagai macam angka, sehingga untuk memudahkan memahami angka-angka tersebut, maka perlu dicermati melalui analisis rasio.  Analisis rasio merupakan suatu metode analisis untuk mengetahui hubungan dari pos-pos tertentu dalam neraca atau laporan rugi laba secara individu atau kombinasi dari kedua tersebut. Banyak sekali analisis rasio yang dapat digunakan untuk mengukur kinerja keuangan perusahaan. Salah satunya akan dipaparkan dalam makalah ini, terutama analisis rasio yang bisa digunakan oleh Industri Real Estate  dan Property yaitu current ratio, total asset turnover, debt ratio, return on equity, and price per earning. Kelima analisis tersebut dijelaskan secara jelas bagaimana menghitung, manfaat, dan pengaruh terhadap perusahaan, sehingga dengan kelima analisis rasio tersebut dapat membantu mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan perusahaan sehingga bisa mendayagunakan sumber-sumber keuangan yang tersedia. Kata Kunci :  Kinerja Keuangan, Current Ratio, Debt to Equity, Total Asset Turnover, Return on Equity, Price per Earning 

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

kreatif

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

KREATIF Jurnal Ilmiah Prodi Manajemen Universitas Pamulang adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan 2 edisi dalam setahun oleh Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang. Terbit sejak bulan Oktober tahun 2013. Fokus kajian jurnal ini adalah berkaitan dengan penelitian pada bidang ekonomi. ...