Prologia
Vol 3, No 1 (2019): Prologia

Tinjauan Etika Periklanan dalam Konten Kreatif (Analisis Semiotik Iklan Shopee Versi Blackpink)

Ria Octavani (Universitas Tarumanagara)
Sinta Paramita (Universitas Tarumanagara)



Article Info

Publish Date
09 Dec 2019

Abstract

Seiring perkembangan zaman dan juga teknologi yang semakin canggih, iklan sudah dapat kita lihat di berbagai macam media. Banyak perusahaan dari berbagai bidang yang memasang iklan sekreatif mungkin untuk menarik perhatian khalayak agar khalayak membeli atau menggunakan produk yang diiklankan. Shopee salah satunya perusahaan yang bergerak dibidang e-commerce juga mengiklankan brand Shopee itu sendiri. Shopee pun juga memiliki ide kreatifnya tersendiri untuk membuat khalayak semakin sering berbelanja online melalui Shopee. Sehingga pada bulan November 2018, Shopee memilih Blackpink sebagai pemeran pada iklan Shopee. Namun pada akhirnya iklan tersebut harus diturunkan karena dianggap telah melanggar kode etik penyiaran di Indonesia. Tapi terlepas dari kode etik penyiaran, adapula tentang etika periklanan yang harus dipatuhi bagi setiap pengiklan. Dalam penelitian ini, peneliti membahas penerapan prinsip etika periklanan pada iklan Shopee versi Blackpink ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mendalami etika periklanan terhadap iklan Shopee versi Blackpink. Metode yang digunakan oleh peneliti adalah metode kualitatif dengan menggunakan analisis isi dan untuk validitas data yang diamati, peneliti mencari beberapa referensi yang mendukung penelitian ini

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

prologia

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Prologia (E-ISSN 2598-0777) is a national journal, which all articles contain student's writing, are published by Faculty of Communication Universitas Tarumanagara. Scientific articles published in Prologia are result from research and scientific studies conduct by Faculty of Communication students ...