Brand mampu menciptakan komunikasi interaktif dengan konsumen. Semakin kuat suatu brand, semakin kuat pula interaksinya dengan konsumen. Guna memperkenalkan brand ke masyarakat, tak terkecuali brand lokal, khususnya brand beras Sikoki. CV. Padi Mas (produsen beras Sikoki) selalu membuat terobosan terkait dengan mempopulerkan beras Sikoki yaitu dengan menggunakan strategi, diantaranya adalah strategi komunikasi pemasaran. Komunikasi pemasaran merupakan sebuah aktivitas pemasaran yang berusaha menyebarkan informasi, membujuk, mengingatkan pasar sasaran agar produknya agar bersedia menerima, membeli dan loyal terhadap produk yang ditawarkan perusahaan yang bersangkutan. Konsep strategi komunikasi pemasaran adalah dengan menentukan segmentasi, target pasar, positioning dan diferensiasi. Hal ini dimaksudkan agar dalam mempromosikan produknya dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien. Dalam melaksanakan strategi komunikasi pemasaran, perusahaan juga menggunakan bauran promosi yang meliputi promosi penjualan, pemasaran langsung, promosi iklan dan internet marketing.
Copyrights © 2019