Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan peningkatan aktivitas belajar IPA peserta didik pada penggunaan kombinasi media grafis jenis bagan proses dan media video. (2) mendeskripsikan peningkatan hasil belajar IPA peserta didik menggunakan kombinasi media grafis jenis bagan proses dan media video. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas V SD Negeri 5 Pahandut Palangka Raya. Metode penelitian yang di gunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) ada peningkatan aktivitas belajar peserta didik dengan menggunakan kombinasi media grafis jenis bagan proses dan media video, dan (2) ada peningkatan hasil belajar IPA peserta didik setelah menggunakan kombinasi media grafis jenis bagan proses dan media video, pada siklus I nilai rata-rata yang diperoleh yaitu 75,86 dengan kriteria keberhasilan cukup tercapai dan pada siklus II nilai rata-rata yang diperoleh 93,25 dengan kriteria tingkat keberhasilan pembelajaran sangat tercapai.
Copyrights © 2016