Penelitian bertujuan untuk mengukur keefektifan metode examples non examples dalam menulis teks percakapan siswa kelas II. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen semu. Teknik pengumpulan data penelitian adalah tes, observasi, dan wawancara. Sampel dalam penelitian ini ialah 60 siswa kelas II yang terdiri dari 40 orang perempuan dan 20 orang laki-laki. Berdasarkan hasil karya siswa berupa tulisan teks percakapan, dari hasil prates dan pascates terdapat perbedaan yang signifikan. Hasil nilai tersebut menunjukan adanya peningkatan nilai prates dan nilai pascates. Hal ini terbukti dari hasil analisis data dari 71.27 menjadi 83.60. Hal ini menunjukkan bahwa dalam pembelajaran menulis teks percakapan setelah menggunakan metode examples non examples berkatagori baik. Selain dilihat dari peningkatan nilai rata-rata nilai prates dan pascates peneliti juga mendapatkan hasil uji hipotesis bahwa nilai t hitung 5.1 sedangkan t tabel 1.711. Berdasarkan hasil uji hipotesis dengan data normal maka dapat ditarik simpulan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak artinya, terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil kemampuan menulis teks percakapan siswa sebelum menggunakan metode examples non examples dengan setelah siswa menggunakan metode examples non examples. Dengan demikian, metode examples non examples dapat diterapkan dalam pembelajaran menulis teks percakapan siswa kelas II di salah satu Sekolah Dasar di Kota Bandung.Kata Kunci: examples non examples, menulis, percakapan, sekolah dasar.
Copyrights © 2019