FINANSIA : Jurnal Akuntansi dan Perbankan Syariah
Vol 2 No 2 (2019): FINANSIA : Jurnal Akuntansi dan Perbankan Syariah

PENGUKURAN KEPUASAN NASABAH MELALUI KUALITAS PELAYANAN PT. BNI SYARIAH KC. CIPUTAT DENGAN METODE IMPORTANCE PERFORMANCE ANALYSIS (IPA) & METODE COSTUMER STATISFACTION INDEX (CSI)

AY Maryani (UIN Syarif Hidayatullah Jakarta)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2019

Abstract

Berdasarkan hasil penelitian perbandingan kualitas pelayanan bank konvensional dan bank syariah dinyatakan bahwa terdapat perbedaan atara nilai rata-rata kualitas pelayanan pada bank konvensional dengan bank syariah, dimana nilai rata-rata kualitas pelayanan bank konvensional lebih tinggi dibandingkan bank syariah dan berdasarkan penilaian yang dilakukan oleh Market Research Indonesia (MRI)terdapat 5 bank syariah peraih penghargaan Banking Service Excellence Awards dan BNI Syariah merupakan bank kedua yang meraih penghargaan dari Banking ServiceExcellence Awards dimana penilaian yang dinilai dari penentuan peringkat ini yaitu dengan pengukuran aspek kinerja dari staff, satpam, costumer service, dan teller. Sedangkan penilaian aspek fisik dinilai dari banking hall, kenyamanan, kinerja ATM, dan layanan e-channel (sms, mobile, internet banking).Paper ini menganalisis tingkat kepuasan pelanggan melalui kualitas pelayanan Bank BNI Syariah KCP. Ciputat. Ini menggunakan metode non probability sampling. Tingkat kepuasan diukur dengan menggunakanImportance Performance Analysis (IPA)dan Costumers Statisfaction Index (CSI).Adapun responden pada penelitian ini adalah nasabah Bank BNI Syariah KCP. Ciputat yang pernah mendapatkan layanan pada Bank BNI Syariah KCP. Ciputat Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelanggan puas dengan layanan dari Bank BNI Syariah KCP. Ciputat dengan tingkat CSI sebesar 79,34%. Berdasarkan Importance Performance Analysis (IPA), 5 atribut dikategorikan sebagai “prioritas perbaikan”, dan 13 atribut dikategorikan sebagai “pertahankan prestasi”. Selanjutnya, ada 3 atribut yang dikategorikan “berlebihan” dan 9 atribut adalah sebagai “prioritas rendah”. Kemudian rata-rata nilai kesesuaian/selisih dari seluruh atribut pelayanan Bank Bank BNI Syariah KCP. Ciputat adalah minus 0,14.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

FINANSIA

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Finansia: Jurnal Akuntansi dan Perbankan Syariah (JAPS) diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Metro. Jurnal Finansia diterbitkan dua kali dalam satu tahun pada bulan Maret dan ...