Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui upaya meningkatkan berhitung permulaan menggunakan permainan stick angka di kelompok B TK Pertiwi Plus Sagalaherang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan kemampuan Pada siklus 1, pembelajaran dalam rangka meningkatkan kemampuan berhitung yang meliputi kemampuan membilang 1-10 dengan benar dan kemampuan menghitung banyak benda 1-10 sudah tuntas. Tetapi masih dilakukan perbaikan pada siklus 2 dengan tujuan untuk memperoleh hasil yang lebih baik. Kemampuan anak dalam berhitung mengalami peningkatan pada tiap siklusnya. Pada siklus 1 kemampuan anak mencapai 72,72%, akan tetapi pada siklus 2 kemampuan anak mengalami peningkatan sebesar 88,63%.
Copyrights © 2019