Akbis: Media Riset Akuntansi dan Bisnis
Jurnal AKBIS Volume 1 Nomor 1 Tahun 2017

HUBUNGAN ANTARA STRUKTUR DESENTRALISASI, PARTISIPASI ANGGARAN DAN ORIENTASI NILAI MANAJER PADA INOVASI DENGAN KOMITMEN ORGANISASI PADA INDUSTRI PERBANKAN DI ACEH

IKA RAHMADANI (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2018

Abstract

Abstrak: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara struktur desentralisasi, partisipasi anggaran, orientasi nilai manajer pada inovasi dengan komitmen organisasi. Responde dalam penelitian ini adalah para manajer tingkat menengah industri perbankan di Aceh. Dari 131 kuesioner yang disebarkan, 118 dapat digunakan untuk dianalisis. Dengan menggunakan Analisis Regresi, hasil penelitian ini menunjukkan bahwa struktur desentralisasi dan orientasi manajer pada inovasi memiliki pengaruh negatif terhadap komitmen organisasi. Sementara itu, partisipasi anggaran memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi. Rekomendasi untuk penelitian selanjutnya adalah menggunakan variabel lain seperti budaya organisasi atau kepuasan kerja untuk melihat pengaruhnya terhadap komitmen organisasi.Kata kunci: Struktur Desentralisasi, Partisipasi Anggaran, Orientasi Nilai Manajer pada Inovasi, Komitmen Organisasi.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jakbis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal AKBIS: Media Riset Akuntansi dan Bisnis memuat isu-isu yang berhubungan dengan masalah-masalah strategis yang terkait dengan: 1. Akuntansi Manajemen 2. Akuntansi Sektor Publik 3. Akuntansi Keuangan 4. Perpajakan 5. ...