Equals : Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika
Vol 2 No 2 (2019): EQUALS

Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Contekstual Teaching and Learning terhadap Pemahaman Konsep Matematika Peserta Didik Kelas VIII SMP Negeri 16 Mandai

Ismail Ismail (Mahasiswa Pendidikan Matematika, Universitas Muslim Maros)
Ahdan Sinilele (Universitas Muslim Indonesia)
Rahmawati Rahmawati (Universitas Muslim Maros)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2019

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh penerapan model pembelajaran Contekstual Teaching and Learning terhadap pemahaman konsep matematika peserta didik kelas VIII SMP Negeri 16 Mandai. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain Nonequivalent Control Group Designed. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara acak (Random Sampling) kelas yang terpilih adalah kelas VIII. A dan Kelas VIII. B, dengan jumlah 54 orang yang terdiri dari 27 orang untuk Kelas VIII. A yaitu sebagai kelas eksperimen (menggunakan model pembelajaran Contekstual Teaching and Learning) dan 27 Orang untuk kelas VIII. B yaitu sebagai kelas Kontrol (menggunakan model pembelajaran konvensional). Data dianalisis menggunakan program SPSS dengan menggunakan uji t independen untuk melihat pengaruh penerapan model pembelajaran Contekstual Teaching and Learning terhadap pemahaman konsep matematika peserta didik kelas VIII SMP Negeri 16 Mandai pada materi peluang.Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata nilai pemehaman konsep matematika peserta didik pada kelompok eksperimen lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok kontrol ditandai dengan p=0,00(1/2p< 0,025) dan besar pengaruh yang ditimbulkan setelah penerapan model Contekstual Teaching and Learning sebesar 91,9 %. Hal ini membuktikan bahwa penerapan model pembelajaran Contekstual Teaching and Learning sangat berpengaruh terhadap pemahaman konsep matematika peserta didik Kelas VIII SMP Negeri 16 Mandai pada materi peluang.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

equals

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Mathematics

Description

Jurnal Equals: Jurnal ilmiah Pendidikan Matematika, memuat artikel berupa hasil pemikiran, studi pustaka atau penelitian yang berkaitan dengan perkembangan bidang ilmu pendidikan matematika dan belum pernah diterbitkan dalam jurnal lain. ...