Rendahnya hasil belajar siswa merupakan permasalahan guru yang harus segera diatasi. ada beberapa cara yang bisa dilakukan guru dalam upaya membangkitkan kebutuhan belajar diri siswa, menyediakan suasana kelas yang kondusif, menggunakan berbagai bentuk dan tehnik belajar membujuk siswa melakukan aktivitas belajar. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui penerapan metode belajar aktif Tipe Quiz Team pada mata pelajaran IPA Materi Struktur Permukaan Bumi kelas V Semester II di SDN 2 Sumber Pinang Mlandingan Kabupaten Situbondo Tahun Pelajaran 2013/2014.Pembelajaran aktif (active learning) adalah belajar yang memperbanyak aktivitas siswa dalam mengakses berbagai informasi dari berbagai sumber, untuk dibahas dalam proses pembelajaran dalam kelas, sehingga memperoleh berbagai pengalaman yang tidak saja menambah pengetahuan, tapi juga kemampuan analisis dan sintesis. Tipe Quiz Team adalah model pembelajaran aktif yang mana siswa dibagi kedalam tiga kelompok besar dan dan semua anggota bersama-sama mempelajari materi dimana guru meminta kelompok A untuk memberikan kuis kepada kelompk B, jika kelompok B tidak dapat menjawab kelompok C segera menjawabnya. Desain penelitian ini adalah model skema Hopkins dengan menggunakan 4 fase yaitu : perencanaan, aksi/tindakan, observasi dan refleksi. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan tes. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisa Deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian yang dilaksanakan menunjukkan hasil analisis tes pada siklus I diperoleh ketuntasan klasikal 73,33%. Hasil analisis tes pada siklus II diperoleh ketuntasan klasikal sebesar 993,33% dengan keberhasilan siswa pada ulangan harian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan metode belajar aktif Tipe Quiz Team telah berhasil dan telah dapat membawa siswa pada hasil belajar yang semakin meningkat serta ditunjukkan ketuntasan belajar secara individu dengan nilai rata-rata > 70 dan secara klasikal > 80 % ketercapaian.Berdasarkan hasil penelitian dan analisis pembahasan yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa: Hasil Belajar dengan penerapan belajar aktif Tipe Quiz Team dapat meningkatkan hasil belajar belajar siswa kelas V SD Negeri 2 Sumber Pinang pada materi pokok Struktur Permukaan Bumi. Peningkatan hasil belajar diperoleh dari hasil tes tindakan setiap siklus, dimana siklus I mencapai 73,33%, dan siklus II mencapai 93,33 %
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2014