Revitalisasi : Jurnal Ilmu Manajemen
Vol 6 No 3 (2017): REVITALISASI : Jurnal Ilmu Manajemen

ANALISIS PENGARUH INTERAKSI SOSIAL DAN PERENCANAAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI DI YAYASAN PERGURUAN PETRA KEDIRI

Sapta Edy (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Apr 2019

Abstract

Tujuan penelitian dalam penelitian ini adalah (1) menganalisis apakah ada pengaruh interaksi sosial secara parsial terhadap kepuasan kerja pegawai Yayasan Perguruan Petra Kediri; (2) menganalisis apakah ada pengaruh perencanaan pengembangan karir secara parsial terhadap kepuasan kerja pegawai Yayasan Perguruan Petra Kediri; dan (3) menganalisis apakah ada pengaruh interaksi sosial dan perencanaan pengembangan karir secara simultan (bersama-sama) terhadap kepuasan kerja pegawai Yayasan Perguruan Petra Kediri. Objek yang dipilih dalam penelitian ini adalah pegawai Yayasan Perguruan Petra Kediri sebagai lokasi penelitian karena pegawainya cukup banyak lebih dari seratus dan terdiri dari berbagai bagian mulai dari bagian tata usaha, guru sampai pengurus yayasan. Responden dalam penelitian ini adalah diambil sampel sebanyak 65 responden. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa (1) interaksi sosial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai di Yayasan Perguruan Petra Kediri. Pengaruhnya bersifat positif, artinya jika terjadi peningkatan pada variabel interaksi sosial akan berdampak pada peningkatan kepuasan kerja pegawai; (2) perencanaan pengembangan karir berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai di Yayasan Perguruan Petra Kediri. Pengaruhnya bersifat positif, artinya jika terjadi peningkatan pada variabel perencanaan pengembangan karir akan berdampak pada peningkatan kepuasan kerja pegawai; dan (3 secara bersama-sama variabel interaksi sosial dari varibel perencanaan pengembangan karir berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai di Yayasan Perguruan Petra Kediri.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Revitalisasi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal REVITALISASI mulai tahun 2019 terbit 2 (dua) kali dalam setahun pada bulan Juni dan Desember, jurnal ini dimaksudkan sebagai sarana publikasi karya ilmiah para pakar, peneliti dan ahli dalam bidang yang terkait dengan masalah ...