Aksen : Journal of Design and Creative Industry
Vol. 1 No. 2 (2016)

Memaknai Pengaplikasian Ornamen pada Atap Bangunan Klenteng Sebagai Ciri Khas Budaya Tionghoa

Salim, Polniwati (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2016

Abstract

Indonesia sebagai negara kesatuan memiliki beragam etnik kebudayaan dan suku baik minoritas maupun mayoritas. Klenteng adalah tempat ibadah masyarakat minoritas Tionghoa, yang jumlahnya belum terlalu banyak, namun tersebar di berbagai wilayah kepulauan Indonesia. Sejak pemerintah telah memberikan kebebasan beragama bagi masyarakat Tionghoa keturunan, semakin banyak klenteng-klenteng tua yang mulai dikenal dan diekspos masyarakat. Mulai dari ritual doa dan dewa-dewa yang ada dalam klenteng, hingga dekorasi eksterior maupun interior klenteng, sudah ditilik oleh masyarakat yang tidak hanya tertarik untuk mengetahui namun juga mulai terdorong untuk meneliti lebih jauh kedalam mengenai makna itu semua. Fasad dan atap yang pertama kali terlihat pada sebuah bangunan eksterior klenteng sangat menarik untuk ditelaah mengingat banyak makna yang terkandung dari pengaplikasian ornamen yang digunakan. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan metode kualitatif dan dilakukan dengan studi lapangan, observasi, dokumentasi serta wawancara. Hasil yang didapatkan berguna bagi keilmuan desain arsitektur mengenai makna ragam hias atau dekorasi pada atap klenteng. Nilai estetika sangat penting untuk ditampilkan agar tampilan luar tetap menarik sebagai aset wisata. Bagaimana penerapan elemen estetika pada eksterior bangunan kelenteng dan ragam hias apa saja yang digunakan menjadi hal yang menarik untuk diteliti dan dikembangkan selanjutnya.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

AKSEN

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

This bi-annual journal published every April and October, managed by the Interior Architecture Department of Ciputra University. AKSEN-Journal of Design & Creative Industry invites professionals in the academic world, practitioners, researchers, and students to disseminate the latest ideas and ...