INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi)
Vol 11 No 2 (2019): INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi)

Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Pemain Terbaik Dalam Satu Musim Kompetisi Sepakbola Dengan Menggunakan Metode Simple Additive Weighting

Hendra Gunawan (stmik im)
Sugih Alamsyah (stmik im)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2019

Abstract

Pemain merupakan salah satu kunci penting demi berjalannya kompetisi sepakbola yang kompetitif dan berkualitas. Klub yang mengikuti kompetisi sepak bola harus cerdas dalam menentukan pemain-pemainnya, tidak mudah dalam menentukan pemain yang akan direkrut, harus melalui penilaian yang sistematis guna meminimalisir kesalahan. Untuk mendukung pihak pengambil keputusan, dirancang sebuah aplikasi sistem pendukung keputusan yang berbasis komputer (Computer Based Decision Support System) untuk mengurangi subjektifitas dalam menentukan pemain terbaik, sehingga keputusan yang dihasilkan lebih tepat, dan akurat. Sistem pendukung keputusan ini akan dibangun dengan menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW), serta menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL untuk implementasinya. Hasil penelitian ini dapat membantu, penyelenggara dalam menentukan pemain maupun klub terbaik dalam suatu kompetisi.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

INFORMASI

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

INFORMASI (Jurnal Informatika dan Sistem Informasi) terbit pertama kali pada tahun 2009. Jurnal ini dimaksudkan sebagai media kajian ilmiah hasil penelitian, pemikiran dan kajian analisis-kritis mengenai penelitian di bidang teknik informatika, manajemen informatika dan sistem informasi. Jurnal ...