Jurnal Inovasi dan Pelayanan Publik Makassar
Vol 1 No 1 (2017): Jurnal Inovasi dan Pelayanan Publik Makassar

ANALISIS TINGKAT PELAYANAN JALAN ANDI DJEMMA KOTA MAKASSAR

Anas Arfandi (Lembaga Penelitian Universitas Negeri Makassar)
Nurlita Pertiwi (Lembaga Penelitian Universitas Negeri Makassar)
Rahmatan Rahmatan (Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kota Makassar)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2017

Abstract

Kota Makassar yang merupakan salah satu kota metropolitan di Indonesia yang berkembang sangat pesat. Pembangunan yang terjadi seiring dengan pertumbuhan ekonomi kota Makassar yang berada di atas pertumbuhan ekonomi nasional. Salah satu pembangunan yang juga memberikan pelayanan kepada masyarakat yaitu pelayanan jalan raya dalam mendukung perkembangan transportasi darat di Kota Makassar. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menggambarkan kondisi fasilitas ruas jalan Andi Djemma , dan 2) menjelaskan tingkat pelayanan ruas jalan Andi Djemma . Penelitian ini merupakan penelitian survei. Waktu penelitian dilakukan pada bulan Mei s/d Oktober 2017. Survei arus lalu lintas dilakukan selama sepekan dengan periode waktu pukul 07.00 – 09.00; 12.00 – 14.00; dan 16.00 – 18.00. Variabel pada penelitian ini adalah 1) Kapasitas ruas jalan, 2) Tingkat pelayanan ruas jalan, dan 3) Persepsi masyarakat. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode survei dengan cara pengamatan dan perhitungan lalu lintas dilapangan dengan secara langsung. Survey arus lalu lintas dilakukan dengan perhitungan manual. Teknik analisis data yang digunakan dalam mengolah hasil penelitian adalah analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Fasilitas jalan Andi Djemma belum memadai seperti marka jalan, rambu, trotoar, dan zebra cross; dan 2) Pelayanan jalan Andi Djemma mencapai tingkat F, yang berarti sering terjadi kemacetan. Hal ini terutama disebabkan oleh Volume lalu lintas dan Hambatan Samping.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

inovasi-dan-pelayanan-publik

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Decision Sciences, Operations Research & Management Energy Environmental Science

Description

JIPPM: Jurnal Inovasi dan Pelayanan Publik Makassar adalah jurnal ilmiah regular yang dipublikasi oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kota Makassar. Jurnal ini disediakan sebagai infrastruktur publikasi artikel yang berfokus kepada hasil inovasi, penelitian dan pengembangan tentang isu-isu ...