MDJ (Makassar Dental Journal)
Vol. 3 No. 4 (2014): Vol 3 No 4 Agustus 2014

Abses spasium temporal akibat infeksi odontogenik

Syamsiar Toppo (Unknown)
Hendra Chandha (Unknown)
Andi Tajrin (Unknown)
Sulastri . (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Oct 2018

Abstract

Abses pada spasium temporal jarang dilaporkan dalam literatur. Infeksi gigi sering dilaporkan adalah berasal dari bakteri yang berhubungan dengan abses. Abses pada spasium temporal dapat merupakan perkembangan sekunder dari sinusitis maksila, fraktur sinus maksilaris, artroskopi temporomandibular, dan injeksi obat. Infeksi odontogenik dapat dengan mudah menyebar di sepanjang otot dan wajah, dan juga dapat menyebabkan abses parapharingeal atau akumulasi pus pada leher dan wajah. Seorang perempuan berusia 70 tahun datang dengan keluhan bengkak pada pipi kanan, dialami sejak ± 2 minggu sebelum masuk rumah sakit, kemudian meluas di bawah mata. Pasien mengalami riwayat nyeri dan demam. Pemeriksaan fisik pada wajah menunjukkan pembesaran dan pembengkakan di daerah pipi sebelah kanan pasien. Gambaran radiologi panoramik menunjukkan terdapat sisa akar (multiple nekrosis) pada mandibula dan maksila dextra. Dilakukan insisi drainase ekstra oral pada jaringan kulit di daerah temporal. Dilakukan kultur pus, kemudian dilanjut pemberian terapi antibiotik.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

MDJ

Publisher

Subject

Dentistry

Description

The journal receives a manuscript from the following area below Dentistry science and development with interdisciplinary and multidisciplinary approach: Dental Public Health and Epidemiology Oral and Maxillofacial Surgery Dental Conservation and Endodontics Preventive Dentistry Biomedical Dentistry ...