BAHASA DAN SASTRA
Vol 4, No 1 (2019): Jurnal Bahasa dan Sastra

VARIASI BAHASA DALAM SITUASI TIDAK FORMAL PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA INDONESIA DI UNIVERSITAS TADULAKO

SETIAWATI, RIAS DWI (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Mar 2019

Abstract

ABSTRAK - Permasalahan dalam penelitian ini yakni apa saja variasi bahasa dalam situasi tidak formal pada mahasiswa program studi pendidikan bahasa Indonesia di Universitas Tadulako dan apa saja faktor penyebab terjadinya variasi bahasa dalam situasi tidak formal pada mahasiswa prodi pendidikan bahasa Indonesia di Universitas Tadulako. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan variasi bahasa dalam situasi tidak formal pada mahasiswa program studi pendidikan bahasa Indonesia di Universitas Tadulako dan mengetahui apa saja faktor penyebab terjadinya variasi bahasa dalam situasi tidak formal pada mahasiswa program studi pendidikan bahasa Indonesia di Universitas Tadulako. Sumber data yaitu berupa percakapan mahasiswa progran studi pendidikan bahasa Indonesia di Universitas Tadulako. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman, terdiri dari : reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Setelah melakukan penelitian, pada mahasiswa program studi pendidikan bahasa Indonesia di Universitas Tadulako, di temukan beberapa variasi bahasa yaitu : 1)variasi bahasa dari segi penutur, yaitu dialek; 2) variasi bahasa dari segi keformalan, yaitu ragam santai atau ragam kasual. Faktor penyebab terjadinya variasi bahasa tersebut yaitu : 1) latar belakang geografis dan sosial penutur, 2) medium pembicaraan, 3) pokok pembicaraan. Kata Kunci: Variasi Bahasa; Dialek; Ragam santai.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

BDS

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal elektornik Program Studi Bahasa Satra Indonesia dan Daerah, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas ...