BAHASANTODEA
Vol 4, No 2 (2016)

IMPROVING LISTENING SKILL OF GRADE ELEVEN STUDENTS AT MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 1 PALU THROUGH DICTOGLOSS TECHNIQUE

Poerwanti, Mila (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Mar 2018

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan bagaimana penerapan teknik Dictogloss dalam mengajar bahasa Inggris dapat memperbaiki keterampilan menyimak siswa kelas XI di MAN 1 Palu. Teknik dictogloss adalah sebuah teknik yang digunakan guru untuk mendikte teks pada siswa. Mereka menyimak dan mencatat untuk kemudian mereka menyusun teks tersebut menggunakan kata-kata yang tepat mereka sendiri sesuai dengan yang telah mereka dengarkan. Penelitian ini menggunakan desain PTK (Penelitian Tindakan Kelas). PTK ini bertujuan untuk memperbaiki kualitas pengajaran guru dan pencapaian belajar Bahasa Inggris siswa di dalam kelas. Penelitian ini terdiri dari satu siklus.Subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas XI bahasa tahun ajaran 2015/2016 yang terdiri dari 25 orang siswa. Instrument penelitian ini menggunakan lembar observasi,catatan lapangan, test dan kamera. Data kualitatif diperoleh dari lembar observasi dan catatan lapangan. Sementara, data kuantitatif diambil dari nilai sesuai kriteria ketuntuasan minimal(KKM) yaitu 75 dan pencapaian klasikal di kelas yaitu delapan puluh persen siswa mendapatkan nilai lebih besar atau sama dengan 75.Berdasarkan hasil pencapaian menyimak siswa di siklus ini, 20 dari 25 siswa medapatkan nilai lebih besar atau sama dengan 75. Secara klasikal pencapaian adalah 80%. Artinya pencapaian hasil siswa di siklus ini telah memenuhi kriteria ketuntasan. Sehingga disimpulkan penerapan teknik Dictogloss dapat memperbaiki kemampuan siswa dalam menyimak.

Copyrights © 2016