Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Vol 43, No 1 (2010): April 2010

Efektivitas Pembelajaran Berbasis Inkuiri dalam Peningkatan Pengusaan Konten dan Penalaran Ilmiah Calon Guru Fisika

Suma, ketut (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 May 2010

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji kefektivan pembelajaran berbasis inkuiri dalam meningkatkan penguasaan konten dan penalaran ilmiah mahasiswa calon guru Fisika. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan pre-test post-test nonequivalen control group Design. Subyek penelitian ini terdiri atas  36 orang mahasiswa kelas eksperimen dan  45 mahasis-wa kelas kontrol. Data tentang penguasaan konten Fisika dan penalaran ilmiah mahasiswa dikum-pulkan dengan tes penguasaan konten Fisika dan tes penalaran ilmiah. Keefektivan pembelajaran inkuiri dilihat dari nilai g factor dan keunggulan pembelajaran inkuiri terhadap pembelajaran tradisional diuji dengan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rerata g factor peguasaan konten kelas eksperimen adalah 0,54, sedangkan kelas kontrol adalah 0,33. Uji t menunjukkan nilai t = 7,31 (p<0,05). Rerata g faktor kemampuan penalaran kelas eksperimen adalah 0,57, sedangkan kelompok kontrol adalah 0,42. Uji t untuk perbedaan kedua rerata ini adalah t=0,45 (p<0,05). Bertolak dari fakta ini dapat disimpulkan bahwa keefektivan pembelajaran berbasis inkuiri dalam meningkatkan penguasaan konten Fisika dan kemampuan penalaran ilmiah mahasiswa calon guru dalam level sedang. Pembelajaran berbasis inkuiri lebih efektif dalam meningkatkan penguasaan konten Fisika dan kemampuan penalaran mahasiswa calon guru.Kata kunci: Pembelajaran berbasis inkuiri, penguasaan konten, penalaran ilmiah.

Copyrights © 2010






Journal Info

Abbrev

JPP

Publisher

Subject

Humanities Education Public Health Social Sciences

Description

JPP publishes original research papers, case reports, and review articles. The publication includes the following topics: Early childhood education. Adult education Mathematics and science education. Guidance and counseling education. Educational technology. Character education. Special needs ...