Jurnal IPTA
Vol 4 No 2 (2016): Jurnal IPTA (December 2016)

PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN KEPUASAN TERHADAP NIAT BERKUNJUNG KEMBALI WISATAWAN MANCANEGARA KE DAYA TARIK WISATA ALAS PALA SANGEH

I Gede Noviana Putra (Unknown)
I Nyoman Sudiarta (Unknown)
I GPB. Sasrawan Mananda (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2016

Abstract

Penelitian ini bertujuan membahas seberapa besar kualitas pelayanan dan kepuasan wisatawan mempengaruhi niat berkunjung kembali wisatawan mancanegara ke Daya Tarik Wisata Alas Pala Sangeh. Daya tarik wisata ini mempunyai sesuatu yang unik dibandingkan dengan daya tarik sejenis, yaitu penempatan ranger (pemandu lokal) yang senantiasa akan menemani dalam melakukan perjalanan disekitar areal daya tarik wisata ini, ranger (pemandu lokal) senantiasa memberikan kualitas pelayanan sesuai dengan standar prosedur. Metode penelitian dalam pengambilan sample dilakukan menggunakan teknik Purposive Sampling, penyebaran sampel menggunakan Accidental Sampling dengan menyebar 100 kuesioner kepada wisatawan yang sedang melakukan kunjungan ke Daya Tarik Wisata Alas Pala Sangeh dan dengan 22 indikator pertanyaan yang telah disesuaikan. Dalam Analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif, analisis pengujian instrument penelitian, analisis regresi berganda, dan analisis korelasi. Hasil akhir dalam penelitian, (1) Kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap niat berkunjung kembali wisatawan, (2) Kepuasan berpengaruh positif dan signifikan terhadap niat berkunjung kembali wisatawan, (3) Kualitas pelayanan dan kepuasan berpengaruh positif dan signifikan terhadap niat berkunjung kembali wisatawan secara simultan atau bersama-sama dan memiliki hubungan yang kuat. Adapun saran yang dapat disampaikan yaitu pengelola perlu meningkatan fasilitas toilet, peningkatan penanganan keluhan serta semakin giat mengikuti perkembangan pariwisata.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

pariwisata

Publisher

Subject

Arts Humanities Social Sciences

Description

Jurnal IPTA published twice a year on July and December by The Department of Tours and Travel Studies, Faculty of Tourism, Udayana University, Denpasar Bali. The publication of this journal is a scientific journal in the field of tour and travel research. The manuscript can be research papers, ...