Saintek Perikanan : Indonesian Journal of Fisheries Science and Technology
Vol 13, No 2 (2018): SAINTEK PERIKANAN

PEMETAAN WILAYAH PENANGKAPAN IKAN TERI (Stolephorus sp) BERDASARKAN DATA SATELIT OCEAN COLOR DI PERAIRAN KABUPATEN BATANG (Mapping of Anchovy (Stolephorus sp) Fishing Ground based on Ocean Color Satellite Data in the Batang Regency Waters)

Rosyid Paundra Gamawan (Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan Departemen Sumberdaya Akuatik Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro,)
Suryanti Suryanti (Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan Departemen Sumberdaya Akuatik Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro,)
Teja Arief Wibawa (Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan Departemen Sumberdaya Akuatik Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro,)



Article Info

Publish Date
19 Feb 2018

Abstract

Kelimpahan Ikan Teri banyak ditemukan di perairan laut Kabupaten Batang saat musim timur. Penggerak ekonomi masyarakat pesisirnya pada musim timur tergantung hasil tangkapan Ikan Teri. Kegiatan penangkapan Ikan Teri oleh nelayan kurang efisien dalam hal waktu dan biaya operasional. Penginderaan jauh merupakan teknologi menghasilkan data observasi secara spasial dan time series. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelimpahan plankton dominan dan persebaran Ikan Teri di perairan Kabupaten Batang pada musim timur. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli - September 2017. Variabel penelitian yang diteliti adalah adalah suhu permukaan laut, klorofil-a, kelimpahan fitoplankton, kelimpahan zooplankton dan hasil tangkapan Ikan Teri. Pengambilan data kelimpahan plankton menggunakan nansen water sampler. Pengambilan data hasil tangkapan Ikan Teri dengan mencatat hasil tangkapan setiap tripnya. Data SPL dan klorofil-a diunduh dari website Ocean Color. Kedua data tersebut berasal dari rerata nilai masing-masing sensor harian (Terra MODIS, Aqua MODIS dan SNPP VIIRS) yang dikomposit dari tiga hari yaitu, data satu hari sebelum waktu penangkapan, saat penangkapan, dan satu hari setelah penangkapan. Semua data variabel diuji outlier, uji normalitas, tranformasi data, dan uji kolinearitas. Data hasil 4 uji tersebut digunakan untuk membuat persamaan pemodelan rantai makanan Ikan Teri, yaitu persamaan kelimpahan fitoplankton, kelimpahan zooplankton dan kelimpahan Ikan Teri. Persamaan tersebut digunakan untuk menduga pesebaran Ikan Teri. Hasil kelas fitoplankton yang paling dominan adalah Bacillariophyceae, lalu zooplankton adalah Copepoda. Persebaran Ikan Teri bulan Juni 2017 menyebar rata dari timur ke barat perairan Kabupaten Batang. Persebaran Juli 2017, lebih cenderung di bagian timur perairan Kabupaten Batang.  Persebaran Agustus 2017, persebaran Ikan Teri yang hampir rata di setiap perairan Kabupaten Batang. Anchovy abundance is commonly found in the marine waters of Batang Regency during the east season. The economy of coastal communities in the east season depends on the catch of Anchovy. Fishing activities by fishermen are less efficient in terms of time and operational costs. Remote sensing is a technology to produce spatial observation data and time series. This study aims to determine the abundance of plankton (phytolankton and zooplankton) and to determine the distribution of Anchovy fishing ground in the eastern seasons of 2017 based on food chains and oceanographic satellite imagery observations. This research was conducted in July-September 2017. The research variables are sea surface temperature, chlorophyll-a, phytoplankton and zooplankton abundance and fish catch. Plankton abundance is taken by nansen water sampler, while the Anchovy catch data is taken from the catch . Data of sea surface temperature and chlorophyll-a are obtained from Ocean Color website. They are average value of each daily sensor (Terra MODIS, Aqua MODIS and SNPP VIIRS) compiled from three days (one day before taking in situ data, the day taking in situ data, and one day after taking in situ data). Variable data was tested outlier, normality test, data transformation, and cholinearity test. Furthermore, the result data of the four tests are used to make some modeling equations of Anchovy food chain, thats are phytoplankton abundance equation, zooplankton abundance and Anchovy abundance. The equation of Anchovy abundance is used to estimate the distribution of anchovies. This research showed that dominant phytoplankton species at Anchovy fishing ground in Batang Regency is Bacillariophyceae, then, the  zooplankton is Copepoda. Distribution of Anchovy at Batang Regency waters in June 2017 is spread evenly from east to west of waters; in July 2017 is wider spread in the eastern part of the waters; in August 2017 is almost equally in each of the waters.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

saintek

Publisher

Subject

Education

Description

SAINTEK PERIKANAN (p-ISSN: 1858-4748 dan e-ISSN: 2549-0885) adalah jurnal ilmiah perikanan yang diterbitkan oleh Jurusan Perikanan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro. Jurnal ini diterbitkan 2 (dua) kali setahun (Februari dan ...