JURNAL EMBA : JURNAL RISET EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol 3, No 3 (2015): Jurnal EMBA, HAL 001 - 118

DAMPAK RISIKO SUKU BUNGA, INFLASI, DAN KURS TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA

Mahilo, Michael B. (Unknown)
Parengkuan, Tommy (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2015

Abstract

Perusahaan makanan dan minuman merupakan salah satu yang termasuk ke dalam sektor industri barang konsumsi. Sektor ini merupakan salah satu sektor yang dapat bertahan di tengah kondisi perekonomian Indonesia dan perusahaan makanan dan minuman merupakan salah satu jenis perusahaan yang tidak terpengaruh secara signifikan oleh dampak krisis global. Tujuan penelitian untuk mengetahui dampak risiko suku bunga, inflasi, dan kurs terhadap return saham perusahaan makanan dan minuman yang go public di Bursa Efek Indonesia periode penelitian 2010-2014. Metode penelitian asosiatif dengan menggunakan teknik Regresi Linear Berganda. Teknik pemilihan sampel yaitu purposive sampling dan diperoleh 17 perusahaan sebagai sampel penelitian. Hasil penelitian risiko suku bunga, inflasi, dan kurs tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham. Bagi investor maupun calon investor yang ingin melakukan investasi, sebaiknya lebih memperhatikan kondisi keuangan perusahaan agar investor dapat mengetahui layak atau tidak ia menanamkan modalnya pada saham perusahaan yang dipilih sehingga investor tidak mengalami kerugian. Kata kunci : risiko suku bunga, inflasi, kurs, return saham

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

emba

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal EMBA merupakan terbitan berkala sebagai sarana untuk menyebarluaskan hasil penelitian dan ilmu pengetahuan dibidang ekonomi. Diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Univeristas Sam Ratulangi Manado. Jurnal ini diterbitkan 4 kali setahun, sejak tahun 2012. Setiap artikel direview oleh ...