Tulisan ini dimaksudkan untuk memperlihatkan proses kerja Algoritma Genetika pada masalah optimisasi yang menggunakan kode biner. Tujuannya adalah menemukan nilai minimum dari fungsi Ackley pada interval [-5,5]. Berdasarkan simulasi yang disusun dalam bentuk program komputer yang menggunakan software Matlab diperoleh bahwa nilai minimum fungsi Ackley pada interval tersebut adalah -0.005456. Nilai ini merupakan konversi dari solusi berbentuk string biner yang merupakan representasi dari titik (-0.000002 , 0.000000).
Copyrights © 2011