Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi tentang pengaruh gayamengajar ditinjau dari percaya diri terhadap hasil belajar handspring senam lantai mahasiswa PJKR UniversitasSiliwangiTasikmalaya.Teknik analisis menggunakan analisis varians (ANAVA) dua arah, diikuti oleh tes Tukey pada taraf signifikansi α = 0,05. Diperoleh: (1) hasil belajar handspring secara keseluruhan yang diajar dengan gaya mengajar resiprokal lebih baik daripada yang diajar dengan menggunakan gaya mengajar latihan (Fo = 4.19 Ft = 4.00); (2) ada interaksi antara gaya mengajar dengan percaya diri terhadap hasil belajar handspring senam lantai, (Fo = 4.10 Ft = 4.00); (3) bagi mahasiswa yang memiliki percaya diri tinggi, hasil belajar handspringyang diajar dengan gaya mengajar resiprokal lebih baik daripada yang diajardengan gaya mengajar latihan (qo = 4.149 qt = 3.63); (4) bagi mahasiswa yang memiliki percaya diri rendah hasil belajar handspringyang diajar dengan gaya mengajar latihan lebih baik daripadayang diajar dengan gaya mengajar resiprokal (q0 = 7.379 qt = 3.63). Diharapkan kepada seluruh dosen dan guru untuk memberikan senam lantai belajar latihan tertentu saja lebih baik menggunakan perintah gaya mengajar.Pengaruh Gaya Mengajar Ditinjau Dari Percaya Diri Terhadap Hasil Belajar Handspring Senam Lantai
Copyrights © 2019