Masalah yang di hadapi PT. Sinarmas Distribusi Nusantara yaitu pengelolaan persediaan yang kurang tepat yang mengakibatkan terjadinya kondisi over capacity pada ruang penyimpanan produk. Tujuan penelitian ini diharapkan mampu memberikan jumlah persediaan produk yang optimal sehingga mampu meminimasi total biaya persediaan tahunan dengan menggunakan Analisis ABC (Always Better Control) dan metode Lagrange Multiplier. Obyek penelitian yaitu produk minyak goreng, air mineral, minuman teh, dan mie. Variabel penelitian ini adalah mengendalikan persediaan produk jadi yang optimal di PT. Sinarmas Distribusi Nusantara. Pengumpulan data antara lain data permintaan produk, data persediaan akhir, data biaya persediaan, harga masing-masing produk, data kapasitas gudang, data safety stock, dan data ukuran pemesanan. Kesimpulan dari penelitian didapatkannya jumlah pemesanan optimal dari masing-masing produk dan dapat meminimasi total biaya persediaan tahunan dengan menggunakan Analisis ABC (Always Better Control) dan metode Lagrange Multiplier.
Copyrights © 2018