Industrial Engineering Online Journal
Volume 1, Nomer 4, Tahun 2012

ANALISA PLAYING SET BERDASAR ANTROPOMETRI ANAK USIA TK (STUDI KASUS TK PERTIWI TEMBALANG SEMARANG)

RR. MAHAYU KARTIKA HANDAYANI (Industrial Engineering Departement Diponegoro University Jl. Prof. Sudarto, SH Tembalang Semarang 50239 Telp. 0247460052)
Purnawan Adi Wicaksono (Industrial Engineering Departement Diponegoro University Jl. Prof. Sudarto, SH Tembalang Semarang 50239 Telp. 0247460052)



Article Info

Publish Date
04 Oct 2012

Abstract

Usia balita merupakan usia dimana seorang anak berada pada fase yang sangat aktif. Rasa ingin tahu dan keaktifan anak membuat lingkungan yang ada di sekitarnya harus didesain dengan baik. Dalam perancangan suatu produk, terdapat acuan-acuan dimensi yang harus diperhatikan. Namun, di Indonesia belum terdapat acuan dimensi tubuh atau antropometri balita, sehingga dimensi pada perancangan produk balita belum akurat dan memudahkan kelelahan pada balita yang memicu konsentrasi yang kurang baik. Dengan adanya permasalahan di atas, maka penulis akan melakukan studi mengenai dimensi tubuh balita, khususnya anak-anak TK Pertiwi Tembalang Semarang. Studi antropometri ini dilakukan sebagai dasar perancangan produk mainan anak-anak, yaitu karambol anak. Selain itu dilakukan evaluasi terhadap playing set yang telah ada di TK Pertiwi Tembalang Semarang pada bagian tinggi pijakan hingga atap, lebar tangga, dan lebar perosotan. Dengan adanya analisa dan rekomendasi produk ini diharapkan akan mengurangi tingkat cedera dan kelelahan pada otot dan tulang anak.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

ieoj

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering

Description

INDUSTRIAL ENGINEERING ONLINE JOURNAL adalah Karya Ilmiah S1 Program Studi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Diponegoro yang memuat tulisan ilmiah dan hasil-hasil penelitian, kajian ilmiah, analisis dan pemecahan permasalahan di Industri yang erat hubungannya dengan bidang Ilmu Teknik ...