e-jurnal Fakultas Kedokteran USU
Vol 1, No 1 (2013)

Tingkat Pengetahuan Mahasiswa D III Fakultas Keperawatan USU Tahun Masuk 2010 Terhadap Chest X-Ray

Chek, Chong Hui (FK USU)



Article Info

Publish Date
14 Feb 2013

Abstract

Abstrak Kira-kira 80% daripada kegiatan seharian di departemen radiologi adalah pemeriksaan Chest X-ray. Hal ini menunjukkan betapa pentingnya pemeriksaan ini karena pemeriksaan ini relatif lebih cepat, lebih murah dan mudah dilakukan berbanding pemeriksaan lain yang lebih canggih dan akurat. Oleh itu, amat penting bagi seorang perawat mempunyai keterampilan yang baik untuk membantu dokter dalam pelaksanaan pemeriksaan Chest X-ray supaya dapat memberikan pelayanan yang lebih efisien dan efektif kepada pasien. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan tentang pemeriksaan Chest X-ray pada mahasiswa DIII Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara tahun masuk 2010. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif dengan desain cross-sectional. Data diperoleh melalui wawancara secara langsung dengan responden menggunakan kuesioner yang terdiri daripada 20 pertanyaan, bersifat menguji pengetahuan responden tentang pemeriksaan Chest X-ray. Hasil penelitian pada 99 orang responden menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan mahasiswa DIII keperawatan secara keseluruhannya adalah baik yaitu sebanyak 24 orang (24,2%), diikuti dengan kategori sedang sebanyak 75 orang (75.8%) dan tidak ada yang berada dalam kategori kurang. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan pada umumnya sedang pada responden laki-laki yaitu sejumlah sebanyak 23 (76.7%) orang dengan tingkat pengetahuan sedang dan 7 (23.3%) orang dengan tingkat pengetahuan baik dari keseluruhan 30 orang responden laki-laki. Diharapkan para mahasiswa DIII keperawatan dapat meningkatkan pengetahuan mereka tentang pemeriksaan Chest X-ray agar dapat dapat memberi pelayanan kesehatan yang lebih efektif dan efisien. Kata kunci: tingkat pengetahuan, Chest X-ray, Mahasiswa DIII Keperawatan.

Copyrights © 2013