VoIP (Voice over Internet Protocol) merupakan bidang telekomunikasi yang mengusung teknologi IP (internet protocol) sebagai media penghantar informasi. Layanan komunikasi suara dengan teknologi ini sangat efektif dalam segi biaya. Saat ini telah banyak perusahaan-perusahaan bahkan universitas yang menggunakan jasa layanan ini sebagai pengganti sistem komunikasi telepon kabel, dikarenakan faktor biaya. Komunikasi VoIP dapat dibangun di lingkungan tertentu dengan memanfaatkan keberadaan jaringan telekomunikasi yang ada dan perangkat telepon genggam sebagai perangkat terminal pemakainya. Dengan demikian kebutuhan komunikasi suara yang murah, fleksibel, mudah dan memuaskan dapat tersedia. Dalam membangun layanan komunikasi VoIP yang baik dan berkualitas terdapat beberapa parameter jaringan yang perlu diketahui, diantaranya adalah delay, jitter, packet loss dan throughput. Oleh karena itu akan diimplementasikan layanan komunikasi VoIP di lingkungan USU, dengan memanfaatkan jaringan Wi-Fi yang ada dan menggunakan perangkat telepon genggam sebagai terminal pemakai. Dari hasil pembangunan layanan dan pengukuran diperoleh bahwa kualitas layanan koneksi cukup baik dengan rata-rata delay = 26,65 ms, jitter = 5,18 ms, packet loss = 0% dan throughput = 26,8 Kbit/sec, dan nilai-nilai ini masih memenuhi standar ITU-T G.1010 tentang parameter QoS dengan level baik.
Copyrights © 2014