Secara umum masyarakat perkebunan PT. Socfindo kebun Aek Loba lebih diidentikkan dengan masyarakat yang bersifat geselschaft telah membuat berkurangnya intensitas hubungan sosial yang dialami masyarakat perkebunan sehari-hari dengan masyarakat sekitarnya. Sehingga muncullah IPMS kebun Aek Loba yang merupakan lembaga kemasyarakatan yang dibuat masyarakat perkebunan untuk membangun hubungan sosial dengan masyarakat sekitar. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil akhir pada penulisan ini bahwa lembaga IPMS berfungsi sebagai jembatan yang menghubungkan antara masyarakat perkebunan dengan masyarakat sekitar dengan membuat berbagai kegiatan-kegiatan sosialnya. Selain itu, penulis juga menemukan terjadinya pergeseran budaya masyarakat pekebunan yang sebenarnya bersifat gemeinschaft berubah menjadi geselschaft terjadi karena tuntutan pekerjaan yang membuat masyarakat perkebunan tidak dapat berinteraksi dengan masyarakat sekitar. Kata Kunci : Fungsi IPMS, Membangun Hubungan Sosial Dengan Masyarakat Sekitar
Copyrights © 2015