Tujuan dari penelitian ini untuk mempelajari pengaruh pola tanam tumpangsari dan pemupukan NPK dalam pertumbuhan dan produksi jagung manis. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Desa Tanjung Selamat pada bulan Mei sampai November 2016. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial yang terdiri dari 2 faktor yaitu: faktor pertama pola tanam (monokultur jagung manis, tumpangsari jagung manis – padi gogo, tumpangsari jagung manis – kedelai) dan faktor kedua pupuk NPK (0, 50, 100, 150 g/plot). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pola tanam tumpangsari berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman 6 MST dan luas daun jagung manis. Dosis pupuk NPK berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman 6-7 MST, luas daun, dan jumlah baris per tongkol jagung manis. Interaksi antara pola tanam dan dosis pemberian pupuk NPK berpengaruh tidak nyata. Nilai Nisbah Kesesuaian Lahan yang tertinggi diperoleh pada pola tanam jagung manis – kedelai dengan pemupukan NPK (100 g/plot).
Copyrights © 2018